DAILY ACTIVITY (INDONESIAN VERSION)

DAILY ACTIVITY



Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
 
   Halo guys, kembali lagi di blog saya, hari ini saya akan bahas kembali apa saja yang saya lakukan di hari ini, pertama saya datang ke kitchen pukul 07.18. Yapss, saya terlambat lagi,  soalnya pagi ini hujannya lebih deras dari yang kemarin. Praktek dimulai pukul 07.30, namun sebelum itu, kami keluarkan daging dan kaldu beku untuk digunakan sebentar membuat bubur,  sate,  mie goreng dan nasi goreng. Seperti biasanya, senior kami mengecek daftar kehadiran setelah itu, kami menyiapkan adonan danish dan croissant yang telah disiapkan kemarin dan hanya tinggal di bake di hari ini. Setelah itu,  kami prepare bahan bahan untuk membuat nasi goreng dan mie goreng. Pukul 08.30 saya mem-bakar danish dan croissant.
    Setelah danish dan croissant di bakar, saya bersiap - siap untuk membuat mie goreng sambil melihat teman saya (agung) sedang membuat nasi goreng. Pukul 09.45 restoran telah dibuka, hidangan - hidangan yang telah kami buat telah di bawa ke restoran.  Seperti biasanya, kami diminta untuk explain di restoran  kepada para tamu yang datang di restoran tersebut. Karena hari ini menu indonesian breakfast dan di set up buffet, saya mulai menawarkan dan menjelaskan menu apa saja yang kami siap kan. Setelah saya bertugas di restoran, saya kembali ke kitchen dan membereskan semua area kerja yang telah kita gunakan tadi. Tak lama kemudian, chef ical memanggil saya dan meminta saya untuk membantunya meng-grill udang yang akan disajikan ke tamu bule yang berkunjung ke kampus saya. Poltekpar makassar sering di kunjungi oleh warga negara asing karena poltekpar merupakan lembaga pendidikan pariwisata, biasanya maksud dan tujuannya datang, untuk menjalin kerja sama terhadap kampus kami atau pun untuk membagi ilmu kepada kami.
    Setelah semua selesai, kami di izinkan untuk mencicipi hidangan hasil buatan kami sendiri, kami sangat bahagia saat waktu seperti ini. Karena kami dapat menilai se-nikmat apa hidangan yang telah kami buat, Dan kita dapat ketahui kekurangannya terletak dimana. Pukul 13.45 kami oneline kembali untuk mendengarkan arahan dari senior yang akan membagi tugas kami untuk general cleaning siang ini. Karena besok adalah hari libur yang bertepatan di hari jum'at, yang dimana hari jum'at adalah hari untuk general cleaning besar - besaran kami. Jadi, general cleaning di hari jum'at di percepat menjadi hari ini. Ketika semua telah mendapat tugas, senior kami mempersilahkan kami untuk mulai bekerja. Saya mendapatkan tugas untuk membersihkan area butcher (tempat penanganan daging). Saya memulai bekerja dan membersihkan mulai dari bagian atas hingga yang terakhir bagian bawah. Setelah semuanya selesai, saya istirahat dan menunggu teman - teman menyelesaikan semua tugasnya. Sampai disitulah kegiatan saya di kitchen untuk hari ini, hari ini kegiatan lumayan ringan dari yang kemarin. Sebab, hari ini adalah hari terkahir kami praktek di Kitchen untuk minggu ini jadi tidak ada lagi yang harus di persiapkan untuk keesokan harinya. Thank you for always visiting my blog guysss. see youu.  
membuat mie goreng
mie goreng yang telah dibuat


bahan yang digunakan untuk membuat mie goreng

sate

Komentar

Postingan Populer